Selasa dan Rabu tanggal 8 dan 9 Mei 2018 jadi hari yang mendebarkan bagi sekelompok mahasiswa Tanri Abeng University (TAU). Pada tanggal tersebut ada dua tim dari TAU yang lolos Trisakti Management Challenge 2018. Kompetisi ini rutin diadakan Universitas Trisakti. Kali ini bertema Disruptive Era : Peluang, Tantangan dan Strategi,  untuk memancing ide kreatif mahasiswa mahasiswa dalam menghadapi era disruptif.

Kedua tim yang lolos seleksi adalah tim dari Finance batch 5 dan tim dari Marketing batch 5. Tim dari Finance terdiri dari Alya Fajrin Arrazi, Monita Rahayu dan Riska Melati.

Tim dari Marketing batch 5 terdiri dari Nadine Satriawan, Aulia Hillar Setyani dan Fajri Ramadhan.

 

Tim finance memberikan tema presentasi Analisa Dampak Disruptif Era Ekonomi Terhadap Pilihan Investor Pada PT. Indofood Sukses Makmur Tbk.

 

 

Dari penjurian tim Marketing berhasil menjuarai Top 5 Trisakti Management Challenge mengalahkan belasan saingan lainnya. Tim finance belum meraih juara, tapi TAU tetap bangga atas jerih payah mengikuti kompetisi ini. TAU berharap semua mahasiswa termotivasi mengikuti berbagai kompetisi untuk menempa diri menjadi lebih baik. Keep the spirit up!