Jakarta – Dalam rangka mempererat silaturahmi dan menciptakan kekompakan di antara sivitas akademika, baik dosen, staff, serta karyawan, Tanri Abeng University (TAU) sukses menggelar kegiatan Halal Bihalal pada Rabu, 16 April 2025. Bertempat di lobi utama Gedung akademik TAU, acara ini diikuti secara antusias oleh puluhan peserta yang terdiri dari dosen, staff akademik, karyawan, Tanri Abeng University hingga jajaran pimpinan Yayasan pendidikan Anakukang.

Mengusung tema, “Halal Bihalal sebagai Ajang untuk Menciptakan Kekompakan di antara Sivitas Akademik, Staff dan Karyawan TAU untuk Menjadikan Tanri Abeng University Kompak, Maju, dan Unggul,” kegiatan ini berlangsung meriah dengan nuansa kekeluargaan yang hangat.

Dalam sambutan pembukaannya, Plt. Rektor Tanri Abeng University, Assoc. Prof. Dr. Suyanto, SE, MM, M.Ak., menegaskan pentingnya menjaga harmoni dan semangat kebersamaan antar seluruh elemen universitas. Menurutnya, kekompakan dan solidaritas yang terbina dengan baik merupakan modal utama untuk mencapai visi TAU sebagai universitas yang maju dan unggul. “Kita harus terus menjaga dan meningkatkan rasa persaudaraan, saling mendukung, serta bahu-membahu dalam menghadapi berbagai tantangan di masa depan. Inilah kunci utama agar Tanri Abeng University dapat terus berkembang menjadi institusi pendidikan yang kompetitif dan bereputasi tinggi,” ujar Dr. Suyanto.

Pemberian Penghargaan Top 5 Prodi Tebaik Sinta Tanri Abeng University

Salah satu rangkaian acara yang menjadi perhatian khusus dalam kegiatan Halal Bihalal kali ini adalah pemberian penghargaan kepada Top 5 Prodi terbaik di Sinta Tanri Abeng University.  Adapun peraih peringkat pertama dengan sinta skor overall sebesar 1.615 di raih oleh Prodi Sistem Informasi, lalu peraih peringkat kedua dengan sinta skor oveall sebesar 1.383 di raih oleh Prodi Ilmu Komunikasi, selanjutnya peraih peringkat ketiga dengan sinta skor overall sebesar 1.043 di raih oleh Prodi Teknik Sipil, kemudian disusul peringkat keempat dengan sinta skor oveall sebesar 1.039 diraih oleh Prodi Ilmu Manajemen, serta peraih peringkat kelima dengan sinta skor oveall sebesar 660 di raih oleh Prodi Akuntansi. Penghargaan ini diharapkan akan memicu para dosen dari masing-masing prodi untuk berlomba dalam publikasi ilmiah, PKM maupun HAKI. Penghargaan ini diberikan langsung oleh Rektor sebagai bentuk apresiasi dan motivasi kepada sivitas akademika sehingga dapat menunjang pengembangan ilmu pengetahuan dan reputasi universitas.

Selain acara inti, kegiatan ini juga diisi dengan berbagai hiburan seperti penampilan  hiburan musik, serta sesi ramah tamah yang penuh keakraban antar peserta. Suasana semakin hangat dengan berbagai menu khas Lebaran yang disediakan, menambah rasa kebersamaan dan kekeluargaan di antara seluruh peserta.

Harapannya, melalui acara ini, hubungan silaturahmi dan sinergi antar elemen TAU semakin solid, yang pada akhirnya dapat mendukung kinerja universitas dalam mewujudkan tujuan strategisnya di masa mendatang. Tanri Abeng University terus berkomitmen untuk menciptakan lingkungan akademik yang harmonis, kondusif, dan produktif bagi seluruh sivitas akademikanya.